Pengalaman Meningkatkan Job Order Berkali-kali Lipat Hanya dengan Blog Gratis

Diposkan Oleh : Ucup | Pada : 9/27/2015 | Rating : 5 | 1 comments
Pengalaman Meningkatkan Job Order Berkali-kali Lipat Hanya dengan Blog Gratis

Salah satu hal yang paling membahagiakan di dunia ini adalah ketika kita menekuni hobi dan dibayar, setuju? Nah, itu pula yang mendasari saya untuk mendirikan bisnis kecil-kecilan di dunia fotografi. Bergerak di bidang wedding photography, nama perusahaan yang saya dirikan adalah KojoKu Photograph. Berawal dari mendapatkan rezeki untuk membeli sebuah kamera yang tak terlalu mahal, setiap kakak sepupu saya – yang seorang fotografer profesional – mendapatkan job untuk memotret, saya diajak untuk ikut membantu memotret dan belajar dari kakak sepupu saya tersebut. Setelah saya dianggap cukup bisa di bidang tersebut, dengan dukungan sang kakak sepupu saya memberanikan diri untuk mengikuti jejak langkahnya menekuni usaha di bidang fotografi sembari kuliah, khususnya wedding photography.

Bisnis
Source Image: http://bisnisbarengbee.com/faktor-faktor-yang-membuat-bisnis-kurang-berkembang/

Di awal-awal usaha saya di bidang wedding photography tentunya tidak mudah bagi saya untuk mendapatkan klien, walau pun saya sudah memiliki sejumlah kemampuan dan pengalaman – yang saya butuhkan – yang didapatkan bersama kakak sepupu saya, namun saya belum mempunyai nama di bidang tersebut. Saat itu saya hanya mendapatkan job dari dari ‘sisa-sia’ klien kakak sepupu saya, maksudnya adalah ketika ada klien yang membutuhkan jasa kakak sepupu saya sedangkan ternyata jadwalnya sudah penuh maka job-nya dipercayakan kepada saya.

Hingga akhirnya saya mendapatkan perubahan yang cukup signifikan dalam perkembangan usaha saya. Berbekal sedikit kemampuan mengolah komputer dan sedikit kuota internet, saya membuat post untuk mengiklankan usaha fotografi saya di blog saya yang sudah lama tak terurus. Percaya atau tidak, job order saya meningkat berkali-kali lipat, bahkan dalam satu hari saja saya pernah mendapatkan job order sampai tiga kali, hingga akhirnya saya harus memasang tulisan yang kurang lebih seperti ini: “Untuk Sementara Waktu, Karena Jadwal yang Penuh Kami Tidak Menerima Panggilan” di post blog saya tersebut. Ingat bahwa saya baru menggunakan sarana blog gratis, belum bila saya memanfaatkan sarana iklan lain seperti media sosial, market place seperti olx dan berniaga, dan berbagai sarana lainnya.

Bagaimana Blog Bisa Meningkatkan Job Order?

Kita ketahui bahwa ketika orang mencari informasi di internet, orang-orang akan mencarinya di search engine (mesin pencari) seperti google, yahoo, dan sebagainya. Blog adalah sarana dimana kita dapat memanfaatkan potensi tersebut dengan modal yang bisa dibilang gratis, bila tanpa memperhitungkan kuota internet dan konsumsi listrik tentunya. Kemudian perlu diketahui pula bahwa internet adalah pasar yang sangat menjanjikan, mengingat internet sudah dikenal hampir di seluruh dunia yang merangkul semua kalangan dari yang masih muda hingga hingga yang sudah berusia.

Kemampuan yang saya butuhkan hanyalah sedikit kemampuan copywriting (dari Dewa Eka Prayoga dan Masa Jaya YEA) untuk dapat membuat tulisan yang menarik, dan sedikit kemampuan di bidang komputer untuk mengoperasikan blog dengan platform blogspot/blogger, dan sedikit kemampuan SEO (Search Engine Optimization) untuk mendapatkan posisi yang baik di mesin pencari. Dan semua itu saya dapatkan secara cuma-cuma di internet. Besar sekali manfaat yang saya dapatkan dari portal digital.

Blogger
Source Image: http://sdk-wip0.blogspot.co.id/2016/02/fixing-blogger-blogspot-structured-data.html

Platform blog kan ada banyak, kenapa memilih patform blogger? Alasan Saya membuat blog menggunakan platform blogger adalah karena selain gratis juga mudah digunakan (user friendly), banyak tutorial penggunaannya di internet. Selain itu, platform blogger ini cukup mudah untuk ditingkatkan SEO-nya, mengingat blogger telah diakuisisi oleh google yang notabene adalah mesin pencari terbesar di dunia.

Baca Juga :

1 comments:

  1. Kalau aku, aku jualan layangan, soalnya aku kan anak alay (bukan lebay ya ?) alay itu anak layangan (tapi nggak suka nongkrong di pinggir jalan) pokonya alaayyyy banget...hehehehehe...

    ReplyDelete

 
NetXZ - Berbagi Tanpa Batas : About | Advertise | Sitemap
Support : Pengalaman Meningkatkan Job Order Berkali-kali Lipat Hanya dengan Blog Gratis
Template Modified by Septia Mujizat
Proudly Powered by Blogger